Categories
Ilmu Bumi

15 Negara dengan Koneksi Internet Tercepat Di Dunia

Negara dengan Koneksi Internet Tercepat bisa menjadi acuan bagi negara untuk meningkatkan sarana dan prasarana untuk masyarakat. Pada zaman modern ini, kehidupan sehari-hari kita tak dapat lepas dari peralatan elektronik, multimedia maupun komputer. Terlebih khusus, internet menjadi semakin penting bagi hampir semua orang, dan sekarang ini sudah menjadi pilihan utama dalam berkomunikasi sehari-hari. Tak diragukan lagi, internet boleh dibilang merupakan media yang relatif baru dan sekaligus berpandangan jauh sebagai media masa depan.

Untuk menikmati layanan internet yang lancar tanpa terputus, dibutuhkan konektivitas yang baik. Ada dua ukuran penting, yang diukur dalam Mbps atau Mega byte per second, yakni kecepatan mengunduh dan kecepatan mengunggah, yang masing-masing adalah kecepatan mengalirnya data yang masuk dan yang keluar. Sebuah perusahaan penyedia layanan internet yang berpusat di Massachussetts, yakni Akamai Technologies, mengadakan studi tentang kecepatan internet di negara-negara  di seluruh dunia, dan mempublikasikan hasil studinya per 3 bulan sekali, berupa peringkat dari negara-negara berdasarkan kecepatan internetnya.

Baca juga:

Negara dengan Koneksi Internet Tercepat

Menurut laporan Akamai terbaru, dalam kuartal keempat tahun 2016 kecepatan koneksi rata-rata global adalah 7,0 Mbps, meningkat 12% dari kuartal sebelumnya. Angka ini menunjukkan jumlah bit data (dalam satuan jutaan) yang bergerak dalam satu detik. Walaupun angka 7 Mbps ini boleh dibilang cukup cepat untuk mengirim e-mail atau menikmati tontonan via Netflix, angka ini masih tergolong rendah.

Kecepatan internet yang tinggi khususnya terjadi di negara-negara di mana mayoritas masyarakatnya tinggal di daerah perkotaan, di mana koneksi cepat yang terjadi dalam jarak yang berdekatan menjadi lebih efisien. Negara-negara seperti Hong Kong dan Singapura mencatat angka cukup tinggi, terutama karena populasinya yang 100% adalah masyarakat perkotaan. Berikut ini adalah daftar 15 negara di dunia dengan koneksi internet tercepat, menurut peringkat yang disusun oleh Akamai Technologies dalam laporan terbarunya:

1. Korea Selatan

Menurut laporan dari Akamai itu, negara dengan kecepatan internet tertinggi di dunia saat ini adalah Korea Selatan. Setelah melalui kerja keras selama kurang lebih 20 tahun, pada kuartal keempat 2016 rata-rata kecepatan internet di negara ini adalah 26,1 Mbps, atau 3,7 kali kecepatan rata-rata secara global. Kecepatan internet sejumlah ini kira-kira cukup untuk mengunduh sebuah film berkapasitas 5000 mb dalam waktu dua setengah menit. Walau mengalami penurunan 0,7% dari angka 26,3 Mbps pada kuartal ketiga tahun yang sama, dan juga penurunan sebesar 2,4% dari tahun sebelumnya, Korea Selatan masih tetap di posisi teratas dibanding negara-negara lain.

Sejak tahun 1990-an, pemerintah Korea Selatan sudah mengadakan terobosan dengan meliberalisasi sektor telekomunikasi, dan membangun infrastruktur internet berkecepatan tinggi berskala nasional. Juga penduduk didorong untuk memiliki komputer dan menggunakan internet berkecepatan tinggi, dengan cara mensubsidi penduduk berpendapatan rendah maupun mereka yang belum mempunyai akses internet. Dan antara 1996 dan 2001 Korea Selatan mencatat peningkatan 6 kali lipat dalam hal jumlah penyedia layanan internet.

Ironisnya, walau kecepatan internet tertinggi ini sekarang dapat dinikmati oleh lebih dari 80% penduduk Korea Selatan, terutama yang mendiami daerah perkotaan, sebahagian pengguna internet di negara tersebut harus menerima kenyataan akan adanya kebijakan sensor internet yang ketat oleh pemerintah, demikian laporan lembaga nirlaba Freedom House pada tahun 2015. (Baca juga: Negara dengan Pendidikan Terbaik )

  1. Norwegia

Dibandingkan negara-negara lain, Norwegia mengalami peningkatan tertinggi dalam kecepatan koneksi internet, kurang lebih 26% sejak tahun lalu, menjadi 23,6 Mbps. Terjadi peningkatan juga sebesar 18% dari kuartal sebelumnya sebesar 21,3 Mbps. Sebagai gambaran, dengan kecepatan setinggi ini, sebanyak 5 foto berkualitas tinggi (HQ) dapat diunggah atau diunduh dalam waktu sedetik. Suatu prestasi yang terbilang gemilang, setelah sebelumnya pada tahun 2015 negara ini merupakan yang terendah koneksi internetnya di antara negara-negara Skandinavia lainnya, bahkan berada di bawah Rumania, Republik Czech dan Latvia, yakni berada di peringkat 15 secara global dengan kecepatan koneksi hanya sebesar 11,4 Mbps.

Selain kecepatan koneksi, penggunaan internet di Norwegia juga sangat merata. Bahkan di penjara pun, setiap narapidana memiliki koneksi internet di kamar selnya. (Baca juga:Penyebab Terjadinya Aurora )

  1. Swedia

Dengan peningkatan sebesar 20% sejak tahun lalu, kecepatan internet rata-rata di Swedia adalah 22,8 Mbps. Dengan kecepatan sedemikian, nyaris tak ada pengguna internet di Swedia yang mengalami delay dalam mengakses internet, walaupun dengan beberapa aplikasi yang terbuka sekaligus.

Sebagai catatan tambahan: sebanyak 10% penduduk Swedia menghabiskan lebih dari 50 jam seminggu untuk menggunakan internet, atau sama dengan 7 jam sehari. Bahkan dari kalangan anak-anak Swedia yang berusia antara 12-15 tahun, 96% sudah memiliki akses ke laptop, dan 85% sudah punya akses ke smartphone. (Baca juga: Danau Terluas di Benua Eropa )

  1. Hong Kong

Pada tahun 2013 Hong Kong pernah memiliki kecepatan internet sebesar 60 Mbps, dan menjadi negara pertama di dunia yang pernah mencapai angka setinggi itu. Dewasa ini, kecepatan internet rata-rata di Hong Kong adalah 21,9 Mbps, meningkat dari kuartal sebelumnya sebesar 19,9 Mbps.

Pemanfaatan internet dalam sektor bisnis di Hong Kong mencapai 79,9% pada tahun 2015. Transaksi bisnis dengan menggunakan internet pun mengalami peningkatan. Pada tahun 2015, sekitar 32,6% perusahaan Hong Kong memiliki situs web sendiri, meningkat dari 26,4% pada tahun 2013. (Baca juga: Kenampakan Alam di Asia Timur )

  1. Swiss

Meningkat 27% sejak tahun lalu, kecepatan internet rata-rata di Swiss adalah 21,2 Mbps, naik 15% dari kuartal sebelumnya sebesar 18,7 Mbps. Catatan tambahan: Swiss merupakan negara dengan tingkat penetrasi internet tertinggi di Eropa, yakni 89,3% menurut data per bulan Juni 2016. (Baca juga: Bendungan Terbesar di Dunia )

  1. Denmark

Peningkatan negara ini dari kuartal sebelumnya tergolong paling tinggi, yakni 25%, menjadi 20,7 Mbps. Seiring dengan itu, tingkat penggunaan internet aktif di negara ini juga terus mengalami peningkatan. Diprediksikan pada tahun 2021 jumlah pengguna internet di Denmark akan mencapai 93,37% dari jumlah penduduknya. (Baca juga: Pulau Terbesar di Dunia )

  1. Finlandia

Kecepatan rata-rata internet di Finlandia sebesar 20, 6 Mbps, meningkat 17% dari kuartal ketiga 2016 sebesar 17,7 Mbps, dan naik  24% dari tahun sebelumnya. Untuk ukuran Finlandia peningkatan ini tergolong sangat pesat. Sebagai perbandingan, pada tahun 2010 kecepatan internet yang tersedia adalah sebesar 1 Mbps, yang hanya cukup untuk mengirim e-mail dengan kecepatan bagaikan siput, juga menelusuri internet atau menonton video berkualitas rendah di Youtube. (Baca juga: Bioma Tundra )

  1. Singapura

Dengan kecepatan koneksi internet rata-rata sebesar 20,2 Mbps, Singapura mencatat peningkatan tahunan tertinggi, yaitu 45% naik dari tahun 2015.

Singapura merupakan salah satu negara yang paling cepat pertumbuhan internetnya. Pada tahun 1995 Singapura baru mengeluarkan lisensi bagi 2 penyedia layanan internet, sementara di saat yang sama Hong Kong sudah memiliki 16. Memasuki awal tahun 2000, hampir seluruh warga negara Singapura sudah memiliki akses kepada layanan internet berkecepatan tinggi. (Baca juga: Negara Anggota ASEAN )

  1. Jepang

Kecepatan rata-rata internet di Jepang adalah 19,6 Mbps, meningkat 8,6% dari kuartal sebelumnya sebesar 18,2 Mbps. Ini dimungkinkan dengan adanya kabel fiber optik berkecepatan tinggi sebagai infrastruktur pendukungnya. Dengan kecepatan seperti ini, beberapa orang dalam satu rumah yang sama dapat menonton Netflix, bermain video game, atau menelusuri internet pada gadget yang berbeda-beda dalam waktu yang bersamaan, tanpa terjadi pelambatan akses internet sedikit pun.

Jepang adalah salah satu negara yang saat ini tengah mengusahakan layanan internet super-cepat sebesar 100 Gbps (Giga byte per second). Sejauh ini, penyedia layanan internet tercepat dunia yakni sebesar 2 Gbps, atau 2 kali lebih cepat daripada Google Fiber,  dipegang oleh So-Net, sebuah perusahaan provider Jepang.

Baca juga:

  1. Belanda

Kecepatan rata-rata internet di Belanda adalah 17,6 Mbps, meningkat hanya 1,4% dari kuartal sebelumnya. Walaupun demikian, menurut sebuah laporan pada tahun 2014, negara ini memiliki persentasi pengguna internet tertinggi di wilayah Uni Eropa, yakni sekitar 94% dari jumlah penduduknya. Kualitas situs web yang diproduksi di Belanda terbilang prima dan mendunia. Mungkin sekali tingkat penguasaan bahasa Inggris yang nyaris 100% di kalangan penduduk Belanda turut membantu dalam hal ini.

  1. Republik Czech

Meningkat 31% dibanding tahun lalu, Republik Czech memiliki kecepatan internet rata-rata sebesar 17,8 Mbps. Namun pada kuartal keempat, turun menjadi 17,3 Mbps. Di lain pihak, pertumbuhan pengguna internet di negara ini terus meningkat. Pada tahun 2016, sekitar 88,4% penduduk negara ini sudah menggunakan internet secara aktif.

  1. Amerika Serikat

Negara adidaya ini ternyata tidak seadidaya negara Eropa maupun Asia dalam hal kecepatan koneksi internet rata-rata. Pada kuartal keempat 2016 negara ini memiliki kecepatan koneksi rata-rata 17,2 Mbps, meningkat 5,5% dari kuartal sebelumnya. Sebagai catatan, negara ini pernah mencatat angka 31 Mbps pada tahun 2014, menurut data FCC. Bersama dengan Kanada, yang menempati peringkat 24 dunia, Amerika Serikat masih tetap memimpin di atas negara-negara lainnya di wilayah benua Amerika. (Baca juga: Negara Adidaya )

  1. Latvia

Latvia mencatat angka yang sama dengan Amerika Serikat, yakni 17,2 Mbps, meningkat 1,8% dari kuartal sebelumnya. Itu sebabnya peringkat Latvia ditempatkan setingkat di bawah Amerika Serikat, yang lebih tinggi peningkatan per kuartalnya. Padahal Latvia pernah menduduki peringkat empat negara dengan koneksi internet tercepat di dunia. Di ibukota Latvia, Riga, pemakaian koneksi internet bahkan digratiskan, dengan ketersediaan lebih dari 800 titik koneksi.

  1. Inggris Raya

Negara ini mencatat angka kecepatan koneksi internet rata-rata 16,3 Mbps, naik 10% dari kuartal sebelumnya. Sebanyak 99% dari penduduk Inggris Raya yang berusia 16-24 tahun adalah pengguna internet aktif.

  1. Rumania

Kecepatan koneksi internet rata-rata di Rumania adalah 16, 1 Mbps, meningkat dari kuartal sebelumnya sebesar 8,5%. Faktanya, pada tahun 2012 Rumania pernah menjadi negara kedua dengan koneksi internet tercepat, sesudah Korea Selatan.

Bagaimana dengan negara tercinta kita, Indonesia? Menurut laporan Akamai, pada kuartal keempat tahun 2016 Indonesia baru mencatat angka 6,7 Mbps, yang menempatkannya pada peringkat 80 secara global. Kabar baiknya, angka ini adalah hasil kenaikan sebesar 5,5% dari kuartal sebelumnya, dan 72% dari tahun sebelumnya, yang juga menempatkan Indonesia pada peringkat 12 di Asia Pasifik. Posisi Indonesia ini masih lebih baik daripada RRC, India, dan Filipina, namun masih berada di bawah Vietnam, Malaysia, dan Srilangka.

Artikel Terkait” state=”closed

Artikel Lainnya