Categories
Fenomena Alam

Hujan Zenithal : Pengertian, Proses, Manfaat, dan Dampaknya

Hujan merupakan sebuah fenomena alam yang terjadi di Bumi. Terjadinya hujan ini menandakan adanya siklus hidrologi atau siklus bagi air. Siklus tersebut sebenarnya yang menandakan bahwa hujan ini merupakan satu fenomena alam (baca: fenomena alam yang menakjubkan di dunia). Hujan ini ternyata tidak hanya terdiri satu macam saja. Ada banyak jenis hujan yang bisa kita lihat dari proses terjadinya dan juga dari betuknya. Beberapa jenis hujan berdasarkan proses terjadinya, hujan dibedakan atas:

Sementara, apabila dilihat dari bentuknya hujan dibedakan menjadi beberapa macam, yakni sebagai berikut:

Melihat ada beberapa macam jenis hujan, kita akan mebicarakan mengenai salah satu jenis hujan tersebut. Jenis hujan yang akan kita bahas pada artikel ini adalah hujan zenithal.

Pengertian Hujan Zenithal

Sebelum kita melangkah lebih lanjut mengenal tentang hujan zenithal, langkah pertama yang akan kita kenal adalah mengenai pengertian hujan ini. Seperti halnya jenis hujan yang lainnya yang mempunyai pengertiannya masing- masing, hujan zenithal ini juga mempunyai pengertiannya sendiri. Hujan zenithal juga seringkali disebut sebagai hujan konveksi atau hujan ekuatorial atau hujan naik tropis.

Pengertian dari hujan zenithal ini adalah hujan yang terjadi ketika di siang hari sehingga ada pula yang menyebutnya sebagai hujan tengah hari. Terjadinya hujan ini karena disebabkan oleh udara yang naik karena pemanasan udara yang tinggi. Hujan ini disebut sebagai hujan ekuatorial karena terjadi di daerah tropis, yakni daerah yang mempunyai iklim tropis atau dilalui garis khatulistiwa. Daerah ini berada di letak astronomis antara 23,5ᵒ garis lintang utara sampai 23,5ᵒ garis lintang selatan. Karena inilah hujan ini disebut juga sebagai hujan naik tropis.

Karakeristik Hujan Zenithal

Seperti halnya jenis hujan yang lainnya yang mempunyai karakteristiknya masing- masing, hujan zenithal pun juga mempunyai karakteristiknya sendiri. Karakteristik daru hujan zenithal ini hanya dimiliki oleh hujan ini saja dan tidak dimiliki oleh jenis hujan lainnya, sehingga dapat dikatakan sebgai ciri khusus dari hujan zenithal ini. Hujan zenithal mempunyai karakteristik diantarany adalah sebagai berikut:

  • Terjadi di wilayah yang mempunyai iklim tropis (baca: iklim di Indonesia)
  • Terjadi di siang hari ketika matahari sedang terik sekali atau ketika cuaca cerah
  • Terjadinya meliputi wilayah yang sempit
  • Ditandai dengan awan hitam atau gelap
  • Hujan yang turun sangat lebat
  • Banyak disertai guntur
  • Terjadi dua kali dalam satu tahun
  • Air yang jatuh adalah hasil penguapan sumber air yang ada di permukaan Bumi

Itulah karakteristik dari hujan zenithal. Bila kita memahami lebih lanjut mengenai karakteristik yang dimiliki oleh hujan zenithal ini maka kita akan mendapati bahwa hujan zenithal ini adalah hujan pada umumnya atau yang seringkali kita lihat sebagai siklus air. Karaketristik hujan zenithal di atas adalah karakteristik yang hanya dimiliki oleh hujan zeithal saja dan tidak miliki oleh hujan lainnya, sehingga karakteristik yang disebutkan tersebut merupakan ciri khas dari hujan ini.

Proses Terjadinya Hujan Zenithal

Seperti halnya fenomena alam lainnya, hujan ini kedatangannya juga melalui beberapa proses yang dapat dijelaskan. Ada beberapa benda atau fenomena alam yang kedatangannya melelui sebuah proses, seperti proses terjadinya pelangi, proses terjadinya awan, proses terjadinya aurora, dan masih banyak lagi. Kita pun juga perlu mengetahui proses terjadinya hujan. Proses terjadinya hujan zenithal ini apabila kita lihat adalah seperti proses terjadinya hujan pada umumnya yang sering kita pelajari ketika berada di bangku sekolah dasar. Ada beberapa hal yang mempengaruhi proses terjadinya hujan zenithal ini/ adapun hal- hal yang mempengaruhi terjadinya hujan zenithal ini antara lain: cuaca yang panas atau sinar matahari yang terik dan keberadaan sumber- sumber air yang berada di daratan.

zenithalProses terjadinya hujan zenithal ini melalui beberapa tahapan atau proses. Proses- peroses tersebut terjadi secara berurutan sehingga disebut juga sebagai kronologis. Beberapa tahapan atau kronologis mengenai terjadinya hujan zenithal ini antara lain sebagai berikut:

  1. Pada daerah yang mempunyai iklim tropis matahari bersinar dengan terik karena daerah ini dilalui garis khatulistiwa sehingga cuaca di siang hari yang cerah akan terasa panas menerpa permukaan Bumi.
  2. Pemanasan yang dilakukan oleh matahari dan terasa terik ini akan menyebabkan sumber air yang ada di bumi, seperti macam- macam laut, macam- macam danau, sungai, rawa dan lain sebagainya mengalami penguapan.
  3. Disamping sumber air mengalami penguapan, udara juga mengalami pengembangan.
  4. Kemudian udara yang mengembang tersebut akan naik ke atas secara vertikal bersama dengan uap air. Perlu diketahui bahwasannya proses seperti ini akan berlangsung secara cepat.
  5. Setelah sampai di atas, uar air tersebut akan mengalami pendinginan dan berubah menjadi titik- titik air atau disebut dengan pengembunan.
  6. Setelah itu titi- titik air tersebut mengalami kejenuhan dan menjatuhkan diri di permukaan Bumi yang disebut dengan hujan. Dan hujan inilah yang disebut dengan hujan zenithal.

Itulah beberapa tahapan yang mendasari terjadinya hujan zenithal ini yang disebutkan secara urut sebagai suatu kronologi. Proses terjadinya hujan zenithal tersebut hanya terjadi diwilayah tropis saja karena wilayah tropislah yang terkena penyinaran matahari paling banyak atau paling panas, sehingga sumber air pun akan sangat mudah mengalami pengembunan. Gambar disamping merupakan visualisasi dari proses terjadinya hujan zenithal ini, agar kita lebih mudah memahami tentang proses terjadinya hujan zenithal ini.

Manfaat Hujan Zenithal

 Sebagai salah satu fenomena alam yang etrjadi di Bumi, hujan tentu saja menyimpan banyak sekali manfaat atau sisi positif. Manfaat hujan ini akan kita rasakan baik langsung maupun tidak langsung. Seperti hujan pada umumnya, hujan zenithal pun mengandung banyak manfaat yang akan dirasakan oleh manusia. Sebelum mengetahui apa saja manfaat yang akan ditimbulkan oleh hujan zenithal ini, ada baiknya kita mengetahui apa saja mafaat dari hujan secara umum. Manfaat hujan pada umumnya adalah sebagai berikut:

  • Menambah persediaan air bersih
  • Menyirami tanaman yang ada di permukaan Bumi
  • Membantu kemajuan dalam bidang pertanian maupun perkebunan
  • Sebagai salah satu sumber tenaga leistrik
  • Menghemat pengonsumsian air tanah sehingga todak boros dan dapat terjaga
  • Menjaga kelangsungan hidup manusia, binatang, dan juga tumbuh- tumbuhan
  • Sebagai salah atau sumber energi yang ada di Bumi
  • Menambah kualitas udara di lingkungan
  • Menjaga lingkungan agar tetap subur dan hijau
  • Mengurangi tingkat polusi yang mencemari udara
  • Menjaga kelestarian hutan agar tetap subur
  • Meningkatkan nilai ekonomi bagi manusia
  • Meningkatkan produktivitas manusia, terutama dalam hal bercocok tanam dan melaut
  • Menyuburkan tanaman dan menyuburkan tanah
  • Mencegah terjadinya kekeringan karena menyimpan cadangan air hujan
  • Dan lain sebagainya

Itulah beberapa manfaat dari air hujan yang dapat kita rasakan. Dari manfaat- manfaat yang telah disebutkan di atas, ada beberapa manfaat yang merupakan manfaat dari hujan zenithal ini. Beberapa manfaat yang dimiliki oleh hujan zenithal antara lain adalah sebagai berikut:

1. Memberikan kesejukan di daerah tropis

Fungsi pertama dari hujan zenithal yang akan dirasakan oleh manusia secara langsung adalah efek kesejukan yang terasa ketika hujan turun. Seperti yang telah kita ketahui bersama bahwasannya hujan zenithal ini bisa terjadi karena diawali oleh adanya cuaca yang panas atau pemanasan oleh sinar matahari yang terik. Sehingga bisa kita bayangkan bersama bahwasannya sebelum hujan turun akan terasa udara yang panas, pengap dan sangat tidak nyaman. Kemudian hadirnya hujan ini akan memberikan kesejukan bagi kita. Kesejukan tersebut akan kita rasakan seiring turunnya hujan sehingga udara yang terasa panas pun bisa segera tergantikan dengan udara yang sejuk.

2. Membebaskan awan dari kandungan uap air

Manfaat dari turunnya hujan zenithal ini adalah membebaskan awan dari kandungan uap air yang terkumpul di dalamnya. Uap air ini jatuh menjadi hujan, sehingga setelah hujan turun awan ini pun tidak akan mengandung uap air lagi, dengan kata lain uap air akan hilang dan tidak bergantungan di awan atau tidak akan mendung lagi. Akibatnya kita bisa dengan tenang untuk beraktivitas di luar ruangan.

3. Cuaca menjadi cerah kembali

Masih berkaitan dengan fungsi atau manfaat turunnya hujan zenithal yang membebaskan awan dari kandungan uap air. Setelah kandungan uap air tersebut mengalami kejenuhan dan berubah menjadi rintik- rintik hujan, maka awan sudah tidak mengansung uap air lagi dan akibatnya mendung sudah tidak ada lagi. Ketika mendung tidak ada lagi, hal ini akan segera mendatangkan kecerahan bagi langit dan segera akan kita dapati cuaca yang cerah kembali. Seperti yang kita ketahui bersama bahwasannya cuaca cerah ini akan mengantarkan kita kepada aktivitas yang beragam di luar ruangan tanpa ada hambatan pelaksanaan.

4. Menyuburkan tanaman

Sudah menjadi rahasia umum dan diketahui oleh semua orang bahwasannya hujan akan berdampak pada kesuburan tanaman. Hal ini juga berlaku pada hujan zenithal. Meskipun hujan ini berlangsung dalam waktu yang singkat, namun ternyata pengaruhnya sangatlah besar bagi kesuburan tanaman. Hujan zenithal yang bersifat deras ini akan emnyirami tanaman yang ada di Bumi.

Hal ini tentu saja akan membasahi tanaman tersebut dan akar dari tanaman akan menyerap air hujan tersebut. Hal ini secara tidak langsung maupun secara langsung akan berpengaruh pada kesubura tanaman tersebut. Tanaman yang memperoleh banyak pasokan air akan terlihat dan tumbuh lebih subur daripada tanaman yang kurang atau mendapatkan hanya sedikit pasokan air. Bagaimanapun juga peranan air untuk tanaman sangatlah penting, antara lain untuk membantu proses makan tumbuhan yakni proses fotosintesis.

5. Mengurangi polusi udara di daerah tropis

Manfaat dari turunya hujan yang alinnya adalah mengurangi plusi udara di daerah atau wilayah tempat turunya hujan tersebut. Seperti halnya hujan zenithal ini mempunyai manfaat untuk membersihkan polusi udara di daerah tropis, yakni tempat terjadinya hujan ini. Tempat atau wilayah yang berda di daerah tropis ini pada dasarnya memiliki tingkat polusi udara yang lebih tinggi dibandingkan dengan daerah yang berada di iklim lainnya. Polusi ini juga lebih terasa karena daerah tropis mempunyai penyinaran yang lebih terik.

Hal ini berakibat pada munculnya gas- gas yang tidak baik dan juga pemakaian benda- benda yang pada dasrnya dapat memunculkan efe yang tidak baik. Oleh karena itulah salah satu manfaat yang akita peroleh dari turunnya hujan zenithal ini adalah membantu mengurangi polusi udara baik itu berupa gas- gas, zat- zat, maupun material- material lainnya yang tidak diperlukan. Semua polutan ini akan disapu bersih oleh derasnya hujan zenithal yang turun sehingga udara akan emnjadi lebih bersih.

6. Membersihkan udara di daerah tropis

Masih satu rangkaian fungsi hujan zenithal yang mengurangi polusi yang ada di udara, turunnya hujan zenithal ini juga akan membersihkan udara, bukan hanya dari polusi saja namun dari hal- hal atau kandungan udara yang tidak dibutuhkan atau tidak berguna. Sehingga akan kita dapati bersama kualitas udara yang lebih baik, lebih bersih, dan lebih sehat daripada ketika belum turun hujan.

7. Menyuburkan tanah

Manfaat dari hujan zenithal yang selanjutnya adalah menyuburkan tanah. Sebelumnya kita telah membahas mnegenai manfaat hujan zenithal sebagai penyubur tanaman. Hal ini juga tidak terlepas dari manfaat hujan zenithal sebagai penyubur tanah. Bagaimanapun juga tanaman ini hidupnya di atas tanah, sehingga bisa dikatakan bahwasanhya tanah merupakan media hidup tanaman. Ketika tanah yang ditempati oleh tanaman tersebut subur, maka akan berdampak pada tanaman yang subur pula. Tanaman yang terlihat subur pastilah mempunyai tanah yang subur. Hujan zenithal ini membasahi tanah tersebut sehingga mempunyai banyak cadangan air. Selanjutnya anir yang dimiliki oleh tanah atau yang tersimpan di dalam tanah juga digunakan sebagai persediaan menghadapi musim kemarau dan juga untuk memenuhi kebutuhan tanaman akan air bersih ketika melakukan fotosintesis.

8. Menambah volume air sungai, rawa, bendungan, waduk, dan sumur

Manfaat selanjutnya dari hujan zenithal ini adalah dapat menambah persediaan air yang ada di sumber- sumber air di Bumi, seperti sungai, danau, rawa, bendungan, waduk, derta sumur. Persedediaan air tersebut sangat berguna bagi semua makhluk hidup yang ada di Bumi. Meskipun pada awalnya kita mengetahui bahwasannya terjadinya hujan air ini dari pengembunan berbagai sumber air tersebut, namun ketika sudah mencapai titik jenuh air tersebut akan kembali ke sumber semula sebagai hujan. Bisa dikatakan bahwasannya hujan zenithalini adalah berasal dari sumber air dan akan kembali ke sumber air itu pula sehingga membentuk sebuah siklus air.

9. Membersihkan jalan yang kotor dari debu- debu yang dapat membahayakan pengendara

Hujan zenithal ini mempunyainsuatu sifat yang khas yakni berlangsung deras sekali namun dalam waktu yang cukup singkat. Deras dan sngkatnya hujan ini akan memberikan suatu dampak positif, yakni membersihak jalanan tanpa menyebabkan banjir. Pada awalnya kita mengetahui bahwasannya sebelum hujan zenithal ini terjadi maka keadaan yang ada di lingkungan sekitar kita adalah panas dan juga berdebu. Hal ini tentu saja akan membahayakan bagi penggunaka jalan ketika melewati jalanan. Alasannya karena debu- debu yang ada bisa berterbangan yan mengganggu orang- orang yang menggunakan jalan tersebut. Oleh karena adanya hal itulah maka salah satu manfaat dari hujan zenithal ini hadir, yakni sebagai pembersih jalan- jalan dari bahan- bahan yang tidak berguna dan justru akan dapat membahayakan pengguna jalan.

Itulah beberapa manfaat yang dapat kita peroleh dari adanya hujan zenithal ini. Manfaat yang disebutkan di atas merupakan manfaat yang akan kita peroleh dari turunya hujan zenithal ini. Bila kita cermati secara seksama atau lebih mendalam mengenai manfaat- manfaat hujan zenithal tersebut maka akan kita dapati manfaat hujan secara umum. Hal ini karena memang manfaat yang dimiliki oleh hujan zenithal ini. Dari beberapa manfaat yang telah disebutkan di atas, maka ada yang dirasakan secara langsung mauoun secara tidak langsung.

Dampak Negatif  Hujan Zenithal

Seperti menjadi sebuah kepastian bahwasannya sesuatu hal yang mendatangkan suatu manfaat juga mendatangkan suatu dampak negaif. Begitu pula halnya dengan hujan zenithal ini. Hujan zenithal juga mempunyai beberapa dampak negatif. Dampak negatif disbi bukan hanya sebagai akibat negatif saja namun bisa juga sebagai kelemahan dari hujan zenithal itu sendiri. Beberapa dampak negatif yang bisa kita rasakan dari turunnya hujan zenithal antara lain sebagai berikut:

1. Mengganggu aktivitas makhluk hidup di luar ruangan

Hujan mempunyai salah satu dampak negatif yang pasti, yakni mengganggu aktivitas yang dilakukan di luar ruangan. Tidak hanya aktivitas bagi manusia, namun juga aktivitas binatang (kecuali binatang air). Terlebih hujan zenithal ini. Hujan zenithal meskipun terjadinya dalam waktu singkat, namun hujan yang turun bersifat deras sekali dan terkadang disertai dengan petir. Hal ini tentu saja akan menghalangi manusi untuk melakukan aktivitas yang berada di luar ruangan.

2. Adanya potensi gangguan jaringan listrik

Dampak negatif dari hujan zenithal yang kedua adalah adanya potensi gangguan listrik. Hujan zenithal yang terjadi ini bersifat sangat deras dan disertai dengan petir. Hal ini akan sangat berpengaruh pada jaringan listrik yang ada di Bumi, terutama tiang listrik yang ada di pinggir- pinggir jalan. Dengan demikian apabila setelah atau saat hujan zenithal ini terjadi gangguan listrik, maka hal itu sebenarnya hal yang wajar.

3. Menimbulkan genangan air dimana- mana

Dampak negatif dari hujan zenithal yang selanjutnya adalah timbulnya genangan iar dimana- mana. Hujan zenithal yng bersifat deras dan singkat ini akan meninggalkan jejak berupa genangan- genangan air baik di jalan yang berlubang, di sisa- sisa botol air mineral, dan di tempat- tempat yang sekiranya bisa menampung air ketika hujan turun. Genangan- genangan air ini bersifat sangat mengganggu, terlebih di jalan yang berlubang.

4. Membuat lingkungan menjadi becek

Hujan zenithal yang berlangsung singkat namun deras ini dapat menimbulkan dampak negatif yakni berupa lingkungan yang becek. Lingkungan yang becek ini disebabkan karena derasnya air hujan yang turun. Lingkungan yang becek ini akan sangat mengganggu kita karena tidak hanya bisa mengotori pakaian saja, namun juga bisa membuat orang terpelest dan perjalanan menjadi tidak lancar.

5. Berkembang biaknya binatang pembawa virus/ penyakit

Telah disebutkan bahwasannya hujan zenithal ini bia membawa dampak buruk yakni menimbulkan genangan. Seperti yang kita ketahui bersama bahwasannya genangan ini merupakan tempat yang disukai oleh beberapa binatang tertentu sebagai tempat untuk berkembangh biak. Binatang- binatang yang berkembang biak di air ini biasanya binatang yang membawa virus atau menebar penyakit, contohnya adalah nyamuk.

6. Timbunya beberapa penyakit tertentu

Masih berkaitan dengan dampak hujan zenithal yang menjadi penyebab berkembangbiaknya binatang pembawa virus, hujan zenithal berarti menyebabkan timbulnya berbagai macam penyakit. Penyekit- penyekit yang timbul karena hujan zenithal ini terutama penyekit yang disebababkan oleh berbagai binatang pembewa virus tersebut. Contoh penyekit yang timbul karen ahujan zenithal adalah demam berdarah, malaria, dan cikungunya.

7. Lingkungan menjadi terlihat kotor

Dampak negatif selanjutnya yang timbul karena hujan zenithal ini adalah lingkungan menjadi kotor. Salah satu bentuk kotornya lingkungan ini adalah genangan air dimana- mana, becek, dan lain sebagainya. Meskipun hujan ini hanya berlangsung sebentar namun deras, dan hal ini bisa menimbulkan kumuhnya lingkungan.

8. Menimbulkan bau yang tidak sedap

Lingkungan yang kotor dan kumuh akibat dari hujan zenithal akan menyebabkan bau yang tidak sedap. Bau yang tidak sedap ini terlebih datang dari sampah- sampah yang basah dan mengandung air karena guyuran hujan. Sampah byang basah tersbeut akan menghasilkan bau yang menyengat.

Itulah beberapa dampak negatif yang akan kita rasakan dari adanya hujan zenithal ini. dampak- dampak yang disebutkan di atas merupakan dampak yang langsung bisa dirasakan maupun tidak langsung.