Categories
Danau

10 Danau Terdalam di Asia Tenggara #Paling Lengkap

Planet Bumi adalah salah satu jenis planet di tata surya yang kaya akan air (baca: jenis air). Hal ini bisa dibuktikan dengan keberdaan air yang melimpah ruah dan sumber air yang sangat banyak. Bahkan di bumi sendiri wilayah perairan jauh lebih besar daripada wilayah daratan (baca: ekosistem darat). Dari bentuk permukaan bumi saja hal ini sudah bisa diamati, yakni warna biru lebih dominan yang menandakan bahwa air lebih banyak. Bukan hanya samudera atau laut (baca:macam-macam laut) saja, bahkan sumber air yang lain pun jumlahnya juga banyak di Bumi. Sehingga hal ini sangat membantu kehidupan makhluk hidup di Bumi agar selalu mendapatkan air untuk dapat memenuhi kebutuhan hidupnya sehari- hari.

Sumber- sumber Air di Bumi

Mengenai sumber- sumber air yang berada di planet bumi, sudah tidak diragukan lagi mengenai jenis dan jumlahnya. Ada banyak sekali sumber air yang ada di Bumi ini yang berbeda- beda, ada sumber air asin dan ada pula sumber air tawar. Sumber air asin merupakan lautan atau samudera yang sangat luas di Bumi, sementara sumber air tawar sangat banya berada di daratan, seperti sungai (baca:manfaat sungai), danau (baca: macam-macam danau), waduk (baca: waduk terbesar di Indonesia), dan lain sebagainya. Sumber- sumber air tawar ini keberadaannya merata di permukaan  bumi. Adapun salah satu sumber air yang akan kita bahas adalah mengenai danau.

Danau sebagai Sumber Air

Danau merupakasn salah satu sumber air tawar yang ada di Bumi. Danau adalah genangan air tawar yang ada di permukaan bumi. Danau digunakan sebagai sumber air yang digunakan dalam kehidupan sehari- hari. Danau di Indonesia jumlahnya banyak dan ukurannya pun berbeda- beda. Tidak hany ukuran, bahkan kedalaman dari danau pun berbeda- beda. Pada kesempatan ini kita akan membicarakan mengenai danau- dana yang berada di wilayah Asia Tenggara. Lebih tepatnya mengenai danau- danau yang terdalam di wilayah asia tenggara. Beberapa danau terdalam di Asia Tenggara antara lain sebagai berikut:

  1. Danau Matano

danau matanoDanau terdalam di Asia Tenggara yang pertama adalah Danau Matano. Danau Matano merupakan Danau yang berada di kawasan negara Indonesia (baca: ekosistem danau), yakni negara kita sendiri. Danau Matano merupakan danau yang ada di wilayah Luwu Timur, Provinsi Sulawesi Selatan. Danau Matano yang ada di negara kita ini digadang- gadang menjadi danau yang paling dalam di Asia Tenggara. Danau Matano ini memang tidak seterkenal danau di Sumatera Utara yakni Danau Toba. Danau Matano tanpa disangka- sangka mempunyai pemandangan yang sangat indah dan sangat mempesona. Selain mempesona, danau ini juga memiliki kedalaman yang luar biasa, yakni paling dalam di Asia Tenggara. Kedalaman danau Matano ini mencapai 590 meter, danau Matano memiliki air yang sangat jernih. Selain danau dengan air yang sangat jernih, air di danau ini juga sangat tenang. Jernih dan tenangnya danau ini hingga kita bisa melihatnya hingga kedalaman 20 meter.  Danau Matano merupakan danau yang memiliki luas sekitar 16.000 hektare, untuk panjang sekitar 28 kilometer dan lebar 8 km. Untuk mencapai danau Matano ini kita bisa menempuh jalur darat maupun jalur udara. Dari kota Makassar, kita bisa menempuh dengan bis kelas eksekutif dengan tarif Rp 150.000 per orangnya. Melalui jalur darat kita bisa menghabiskan waktu hingga 12 jam, sementara melalui jalur udara, waktu yang bisa kita habiskan hanya sekitar 55 menit saja, namun biaya yang kita habiskan akan berkali- kali lipat yakni hingga mencapai 1,2 juta.

  1. Danau Toba

danau tobaDanau kedua yang merupakan danau terkenal di Indonesia, bahkan di Asia Tenggara adalah Danau Toba. Danau ini berada wilayah Medan, Sumatera Utara. Keberadaan Danau Toba sudah menjadi sorotan negara- negara di sekitarnya karena danau ini sangat terkenal. Terlebih dengan keberadaan pulau yang ada di tebgah- tengah danau tersebut yang kita kenal sebagai Pulau Samosir. Danau Toba merupakan kekayaan negara Indonesia. Bukan karena wujud sumber daya alam saja, namun juga wujud kekayaan sejarah yang ada di Indonesia. Sejarah terjadinya Danau Toba sudah menjadi legenda dan dongeng dikalangan rakyat Indonesia. Danau ini memiliki keindahan alam yang sangat menawan. Danau Toba merupakan danau yang bertipe tekto – vulkanik yang keberadaannya menempati kaldera dari sebuah superfulkam. Selain dikenal sebagai danau yang paling dalam kedua di Indoensia, danau Toba juga dikenal sebagai danau yang terbesar di wilayah Indoensia.  Danau Toba memiliki ukuran panjang sekitar 100 km dan lebar sekiatar 30 km. sementara itu kedalaman yang dimiliki oleh Danau Toba ini mencapai hinga 505 meter.

  1. Danau Poso

danau posoSelanjutnya adalah Danau Poso atau Poso Lake. Danau Poso merupakan suatu danau yang berada di wilayah Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah. Danau ini memiliki posisi yang cukup kuat di Indonesia, yakni sebagai danau terdalam ketiga, tentu saja setelah Danau Toba dan Danau Matano . Danau Poso memiliki panjang sekitar 32 km dan juga lebar sekitar 16 km, dan kedalaman maksimal yang dimiliki oleh danau Poso ini sekitar 450 meter.

  1. Danau Maninjau

danau maninjauSelanjutnya adalah Danau Maninjau. Danau Maninjau merupakan sebuah danau yang berada di provinsi Sumatera  Barat, khususnya di wilayah Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. Lebih tepatnya, Danau Maninjau ini berada di jarak 140 kilometer sebe;ah utara kota Padang. Danau Maninjau menjadi danau yang cukup terkenal setelah danau yang telah disebutkan di atas.

  1. Danau Songkhla

danau songhklaDanau Songkhla merupakan danau alami yang terbesar di negara Thailand, tepatnya berada di semenanjung Melayu. Danau Songkhla memiliki luas 1. 040 km persegi. Danau ini cukup unik karena dibagi ke dalam tiga bagian yang berbeda. Bagian selatan dengan lebar 380 m berisi air payau. Lebih ke utara lagi dengan lebar 6 km adalah Thale Luang dan di ujung utara dengan ukuran 28 km persegi adalah Thale Noi. Danau ini berada di dekat laut, ada sebuah tanjung yang memiliki panjang 75 km membatasi keduanya. Danau ini terbentuk karena peristiwa yang cukup unik, yakni karena pendangkalan laut yang akhirnya menyisakan danau sebagai daerah pendangkalan laut.

  1. Danau Chini

danau chiniDanau Chini merupakan danau yang terkenal di negara Malaysia. Danau Chini merupakan tempat bermukimnya Suku Jakun yang tinggal di pinggiran danau ini. Danau Chini juga bersambung dengan sebuah sungai yang dinamakan Sungai Chini. Air dari sungai Chini akan dialirkan keluar menuju ke Sungai Pahang dan kemudian ke sungai- sungai lainnya. Danau Chini ini memiliki sesuatu yang terkenal, yakni adanya musim berbunga Lotus yang terjadi dari bulan Juni hingga September. Ada sebuah legenda yang terkenal mengenai danau ini. Konon, di dasar Danau Chini ini didiami oleh seekor naga yang dikenal dengan Naga Seri Gumum.

  1. XuanHuong Lakes

danau xuan huongMasih di negara Vietnam, selanjutnya ada danau Xuan Houng yang juga merupakan salah satu danau terkenal di Vietnam. Danau Xuang Huong merupakan salah satu danau yang mempesona. Bahkan danau ini menjadi daya tarik pertama bagi Kota Dalat yang merupakan kota wisata terkemuka di Vietnam. Kota Dalat sendiri merupakan kota tujuan wisata, terutama bagi pasangan yang baru saja menikah dan ingin merayakan bulan madu. Tidak hanya wisatawan lokal saja, namun hingga wisatawan manca negara. Dalat yang merupakan wilayah dataran tinggi yang berada di Provinsi Lam Dong. Berada di wilayah dataran tinggi, Danau Xuan Luong membentuk lanskap kota sehingga menjadikan kota yang memiliki iklim sejuk ini menjadi bertambah indah. Danau Xuan Luong memiliki ukuran yang luas dan berada di tengah- tengah kota sehingga menark banyak orang orang untuk sekedar duduk- duduk bersantai. Ditambah lagi dengan adanya kebun bunga di sekitar danau tersebut dan juga bangunan yang ada serba beraksitektur Perancis semakin menambah keindahan kota ini.

  1. Danau Tonle Sap

danau tonle sapDanau Tonle Sap adalah danau yang berada di wilayah negara Kamboja. Danau ini merupakan danau yang terbesar di wilayah negara ini, bahkan menjadi danau air tawar yang terbesar di Asia Tenggara. Karena merupakan danau air tawar tebesar maka danau ini menjadi titik penting bagi keanekaragaman hayati. Nama Tonle Sap sendiri apabila diartikan maka artinya adalah Danau Besar. Danau ini merupakan danau yang unik, karena merupakan perpaduan antara danau dengan sungai. Jadi apabila dilihat dari atas, bentuk danau ini sedikit memanjang. Tonle Sap memiliki beberapa keunikan, diantaranya adalah terjadinya perubahan arah aliran dua kali dalam satu tahun, serta ukuran danau yang mengembang dan mengecil secara dramatis sesuai dengan musim yang sedang berlangsung. Ketika musim kemarau, aliran air dari danau ini menuju ke sungai Mekong. Namun ketika musim penghujan tiba aliran berbalik dari Sungai Mekong menuju ke danau ini sehingga danau ini akan mengembang menjadi luar biasa besar. Ukuran danau ini ketika mengembang bisa mencapai luas 16.000 kilometer persegi dengan kedalaman yang mencapai 9 meter, membanjiri daratan dan juga hutan yang ada di sekitarnya.

  1. Danau Taal

danau taalSelanjutnya ada Danau Taal. Danau Taal berada di negara Filipina. Danau Taal juga merupakan danau terbesar yang berada di negara ini.Danau ini terletak di 37, 38 mil sebelah selatan Manila. Danau ini sangat terkenal karena dua hal, yakni karena kedalaman dan juga sebagai tempat dari suatu gunung. Kedalaman danau ini sekitar 564 kaki, dan danau Taal ini juga sekaligus menjadi tempat bagi gunung berapi terkecil dan paling aktif di dunia yakni Gunung Taal. Danau Taal terbentuk akibat adanya ledakan gunung berapi yang akhirnya meninggalkan lubang besar. Tempat di sekitar danau Taal ini telah dinyatakan sebagai tempat yang berbahaya, namun meski demikian masih banyak yang tetap membuka kawasan wisata di Danau ini.

  1. Danau Lanao

danau lanaoDanau Lanao merupakan danau yang terbesar kedua di Filipina setelah Laguna de Bay. Danau ini memiliki luas 340 km persegi. . Danau Lanao ini memiliki kedalaman maksimal hingga mencapai 112 meter. Danau ini merupakan danau terbesar di Pulau Mindanao. Danau Lanao berada di provinsi Lanao del Sur di negara Filiphina.

Nah itulah beberapa danau yang ada di Asia Tenggara. Danau- danau yang telah disebutkan di atas merupakan danau yang terkenal di negara- negara Asia Tenggara. Danau yang telah disebutkan di atas juga merupakan danau terbesar dan terdalam di wilayah Asia Tenggara. Danau- danau tersebut supaya memiliki fungsi yang semestinya maka manusia pun harus memanfaatkan dan merawat dengan semestinya pula. Hal ini menjadi tanggung jawab semua manusia sebagai makhluk yang mengelola bumi.

Baca juga: