Karakteristik Negara Rwanda
Luas negara Rwanda mencapai 26.338 km2 menjadikan negara ini termasuk negara terluas ke-149 di dunia. Jika dibandingkan kurang lebih setara dengan Kepulauan Haiti atau beberapa negara bagian di Maryland, Amerika Serikat. Negara Rwanda sebagian besar berupa dataran tinggi, namun masih bisa ditemukan titik terendahnya yaitu di Sungai Rusizi dengan ketinggian 950 m di atas permukaan laut.
Negara ini juga memiliki aliran sungai yang berasal dari Kongo dan berbatasan dengan aliran sungai Nil dan terbentang dari utara hingga selatan. Sedangkan untuk sungai terpanjang Rwanda bernama sungai Nyabarongo yang mengalir dari barat daya kemudian ke utara lalu ke timur hingga ke tenggara bergabung dengan sungai Ruvubu untuk membentuk sungai Kagera. Sungai Kagera mengalir ke utara sepanjang perbatasan timur (Tanzania) hingga akhirnya bermuara di Danau Victoria (Baca: Danau Terluas Di Benua Afrika) dan diyakini sebagai sumber dari sungai Nil. Selain sungai, wilayah perairan negara Rwanda berikutnya berupa danau yang bernama danau Kivu dan termasuk danau terdalam di dunia.
Wilayah pegunungan membentang dari tengah hingga barat dan termasuk bagian dari pegunungan Celah Albertine. Terdapat puncak tertinggi yang merupakan gugusan gunung berapi Virunga dan titik tertingginya berada di Gunung Karisimbi. Daerah tengah lebih didominasi oleh bukit yang berombak. Sedangkan pada bagian timur lebih berkarakteristik sabana, rawa-rawa dan dataran rendah.
Sistem Pemerintahan
Negara Rwanda menganut sistem pemeritahan presidensial dengan kepala negara yaitu presiden dan kepala pemerintahan dipimpin oleh perdana menteri. Presiden mempunyai berbagai macam wewenang yaitu membuat kebijakan bersama – sama dengan Kabinet, memberikan komando kepada angkatan bersenjata, mempunyai hak prerogatif, negosiasi dan ratifikasi traktat hingga menyatakan perang atau kondisi darurat. Presiden dipilih berdasarkan pemilihan umum yang dilakukan setiap 7 tahun dan dapat menunjuk perdana menteri serta Kabinet.
Konstitusi yang dianut Rwanda telah direferendum pada tahun 2003, menggantikan konstitusi transisional pada tahun 1994. Konstitusi Rwanda saat ini menggunakan sistem pemeritahan multi partai dan juga politik yang berdasarkan pada demokrasi dan pemilihan umum. Tidak hanya itu saja, pemerintah juga telah menetapkan hukum dengan mengkriminalkan ideologi genosida termasuk intimidasi, pidato fitnah, penolakan genosida serta penghinaan korban.
Penduduk Negara Rwanda
Dapat dikatakan jika penduduk Rwanda termasuk muda dan kebanyakan dari mereka tinggal di daerah pedesaan padahal kepadatan penduduknya cukup tinggi di Afrika. Penduduk Rwanda terbagi menjadi 3 kelompok yaitu Hutu, Tutsi dan Twa. Hutu merupakan nama dari sebuah kelompok dan jumlahnya cukup besar sekitar 85% dari total keseluruhan penduduk Rwanda. Kelompok Tutsi konon berasal dari Ethiopia dan menaklukan Hutu. Sejak Belgia masuk dan membagi etnis untuk mendukung pemerintahannya, kerajaan Tutsi jatuh hingga terbagi dua antara Rwanda dan Burundi. Twa merupakan pigmi(istilah pembagian kelompok etnis di dunia) yang hidup di dalam hutan dan keturunan penduduk paling pertama negara Rwanda.
Perekonomian Negara Rwanda
Sumber pendapatan negara Rwanda berasal dari produk pertanian dengan melakukan ekspor seperti kopi dan teh, sektor industri, sektor pertambangan (kasiterit, koltan, emas dan wolframit), jasa perbankan, usaha grosir dan ecer, hotel, transportasi, perniagaan dan sektor pariwisata menjadi penyumbang pendapatan negara sebesar US$115,6 juta antara Januari hingga Juni 2011.
Fakta – Fakta Unik Negara Rwanda
Demikian penjelasan mengenai negara Rwanda di Afrika. Semoga bisa menambah pengetahuan kalian.
Siapa sangka ternyata negara Indonesia memiliki sejarah tentang letusan gunung berapi cukup banyak. Diketahui jika…
Hampir sebagian besar gunung berapi yang ada di dunia pernah mengalami erupsi atau letusan. Setiap…
Negara Indonesia merupakan negara iklim tropis dan hanya memiliki dua musim saja, yakni musim kemarau…
Gunung merupakan sebuah daerah yang sangat menonjol dibandingkan dengan sekitarnya dan dapat mencapai tinggi lebih…
Gunung memiliki keindahan dan pesonanya tersendiri terutama bagi para pecinta alam. Namun siapa sangka dibalik…
Nusa Tenggara Timur merupakan sebuah provinsi di negara Indonesia yang memiliki keindahan alam yang sangat…