Astronomi

50 Nama-Nama Satelit Planet Jupiter yang Telah Ditemukan

Tata surya atau galaksi Bima Sakti merupakan jagat raya yang luas, terlebih bagi kita manusia yang merupakan makhluk kecil yang tinggal di salah satu planet yang berukuran tidak terlalu besar di Bima Sakti, yakni Planet Bumi. Bahkan pengetahuan manusia terkadang tidak bisa memikirkan terlalu jauh mengenai keagungan dan keluasan jagat raya, terlebih bila sudah lintas galaksi.

Sejauh ini penelitian manusia mengenai galaksi Bima Sakti beserta benda-benda langit yang berada di dalamnya terus dikembangkan. Penelitian manusia mulai dari bentuk Bumi, jarak dengan planet-planet di tata surya, planet-planet apa saja yang berada di dalam Galaksi Bima Sakti, macam- macam asteroid beserta keberadaannya, macam- macam komet, hingga jumlah satelit serta nama- nama satelit masing- masing planet pun terus dikembangkan.

Satelit merupakan sebuah benda langit yang mengorbit di benda langit lainnya, seperti planet-planet yang mengorbit pada matahari. Satelit memiliki ukuran serta massa yang lebih kecil daripada planet induknya. Maka dari itulah satelit mengorbit planet-planet induknya. Hampir semua planet di tata surya memiliki satelit, namun ada juga planet yang tidak memiliki satelit. Bahkan sebuah planet bisa memiliki lebih dari satu buah satelit. Planet Bumi sendiri hanya memiliki satu buah satelit yaitu bulan. Sejauh ini planet yang memiliki banyak satelit adalah Jupiter, sebagai planet yang terbesar di tata surya.

Planet Jupiter merupakan planet yang berada di urutan kelima dari posisinya di tata surya. Planet Jupiter merupakan planet yang terbesar di tata surya. Selain sebagai planet yang terbesar, planet Jupiter juga merupakan planet yang memiliki paling banyak satelit di tata surya. Planet Jupiter memiliki ukuran diameter hingga 139.822 km. Planet Jupiter memiliki gaya gravitasi yang kuat karena ukurannya yang besar.

Berdasarkan ukurannya, planet Jupiter merupakan planet superior atau planet raksasa. Sementara untuk satelitnya sendiri memiliki ukuran yang berbeda- beda. Ada satelit yang ukurannya besar, ada pula yang tidak terlalu besar bahkan ada yang kecil. Pada kesempatan kali ini kita akan membahas mengenai satelit- satelit dari planet Jupiter. Beberapa diantaranya akan kita bahas lebih dalam lagi.

Planet Jupiter merupakan planet yang memiliki banyak satelit. Yang telah dikeahui, jumlah satelit planet Jupiter ada 67 buah. 50 buah satelit diantaranya telah diberi nama, sementara 17 lainnya belum diberi nama. Penelitian mengenai satelit Jupiter ini telah dilakukan dari awal abad ke 17 oleh Galileo. Satelit- satelit yang ditemukan oelh  Galileo itu diantaranya adalah Satelit Io, Europa, Ganymede, dan Callisto. Daftar nama-nama satelit planet Jupier antara lain sebagai berikut:

No. Nama Satelit Jarak Km Sumbu Semi Mayor Tahun Ditemukan Nama Penemu
1 Io 1818,1 421,800 1610 Galileo
2 Europa 1560,7 671,100 1610 Galileo
3 Ganymede 2634,1 1.070.400 1610 Galileo
4 Callisto 2408,4 1.882.700 1610 Galileo
5 Armalthea 83,45 181,400 1892 Bernard
6 Himalia 85 11.461.000 1904 Parrine
7 Elara 43 11.741.000 1905 Parrine
8 Pasiphae 30 23.624.000 1908 Mellote
9 Sinope 19 23.939.000 1914 Nicholson
10 Lysthea 18 11.717.000 1938 Nicholson
11 Carme 23 23.404.000 1938 Nicholson
12 Ananke 14 21.276.000 1951 Nicholson
13 Leda 10 11.165.000 1974 Kowal
14 Thebe 43,9 221,900 1979 Synnott
15 Adrastea 8,2 129,000 1979 Jewitt, dkk
16 Metis 21,5 128,000 1979 Synnott
17 Callirhoe 4,3 24.103.000 2000 Scott, Larsen, dkk
18 Themisto 4,0 7.284.000 1979 Kowal
19 Megacite 2,7 23.493.000 2000 Sheppard, dkk
20 Taygete 2,5 23.280.000 2000 Sheppard, dkk
21 Chaldene 1,9 23.100.000 2000 Sheppard, dkk
22 Harpalyke 2,2 20.856.000 2000 Sheppard, dkk
23 Kalyke 2,6 23.483.000 2000 Sheppard, dkk
24 Locaste 2,6 21.060.000 2000 Sheppard, dkk
25 Erinome 1,6 23.196.000 2000 Sheppard, dkk
26 Ispneoe 1,9 23.155.000 2000 Sheppard, dkk
27 Praxidike 3,4 20.908.000 2000 Sheppard, dkk
28 Autonoe 2,0 24.046.000 2001 Sheppard, dkk
29 Thyene 2,0 20.939.000 2001 Sheppard, dkk
30 Hermippe 2,0 21.131.000 2001 Sheppard, dkk
31 Aitne 1,5 23.229.000 2001 Sheppard, dkk
32 Eurydome 1,5 22.865.000 2001 Sheppard, dkk
33 Euanthe 1,5 20.797.000 2001 Sheppard, dkk
34 Euporie 1,0 19.304.000 2001 Sheppard, dkk
35 Orthosie 1,0 20.720.000 2001 Sheppard, dkk
36 Sponde 1,0 23.487.000 2001 Sheppard, dkk
37 Kale 1,0 23.217.000 2001 Sheppard, dkk
38 Pasithee 1,0 23.004.000 2001 Sheppard, dkk
39 Hegemone 1,5 23.577.000 2003 Gladman, Allan, dkk
40 Mneme 1,0 21.035.000 2003 Sheppard, dkk
41 Aoede 2,0 23.980.000 2003 Sheppard, dkk
42 Thelxinoe 1,0 21.164.000 2002 Sheppard, dkk
43 Arche 1,5 23.355.000 2003 Sheppard, dkk
44 Kallichore 1,0 23.288.000 2003 Sheppard, dkk
45 Helike 2,0 21.069.000 2003 Sheppard, dkk
46 Carpo 1,5 17.058.000 2003 Sheppard, dkk
47 Eukelade 2,0 23.328.000 2003 Sheppard, dkk
48 Cylene 1,0 23.809.000 2003 Sheppard, dkk
49 Kore 1,0 24.543.000 2003 Sheppard, dkk
50 Herse 1,0 22.983.000 2003 Sheppard, dkk

Nah itulah 50 nama satelit planet Jupiter yang telah diberi nama. 17 satelit lainnya belum diberikan nama. Satelit-satelit planet Jupiter tersebut mengelilingi planet Jupiter. Demikianlah informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat untuk kita semua.

Recent Posts

5 Letusan Gunung Berapi Paling Dahsyat Di Indonesia

Siapa sangka ternyata negara Indonesia memiliki sejarah tentang letusan gunung berapi cukup banyak. Diketahui jika…

2 years ago

6 Letusan Gunung Berapi Paling Dahsyat Di Dunia

Hampir sebagian besar gunung berapi yang ada di dunia pernah mengalami  erupsi atau letusan. Setiap…

2 years ago

4 Gunung Indonesia Yang Bersalju

Negara Indonesia merupakan negara iklim tropis dan hanya memiliki dua musim saja, yakni musim kemarau…

2 years ago

5 Gunung Yang Ada Di Tengah Laut

Gunung merupakan sebuah daerah yang sangat menonjol dibandingkan dengan sekitarnya dan dapat mencapai tinggi lebih…

2 years ago

9 Gunung Paling Angker di Indonesia

Gunung memiliki keindahan dan pesonanya tersendiri terutama bagi para pecinta alam. Namun siapa sangka dibalik…

2 years ago

Kenapa Warna Air Danau Kelimutu Berubah-Ubah?

Nusa Tenggara Timur merupakan sebuah provinsi di negara Indonesia yang memiliki keindahan alam yang sangat…

3 years ago